Ketua TP PKK Tapin & Jajaran Pengurus Sambut Kunjungan Ketua TP PKK Sekaligus Ketua Pembina Posyandu Provinsi Kalsel di Desa Banua Halat

Rabu, 07 Mei 2025 – Ketua TP PKK Tapin Hj.Faridah bersama dengan Wakil ketua PKK Kabupaten Tapin Hj.Elya Hartati menerima kunjungan langsung ketua PKK Provinsi Kalimantan Selatan Hj Fathul Jannah Di Desa Banua Halat Kiri.

Kunjungan Ketua PKK Provinsi Kalimantan Selatan ini tidak lain untuk melakukan pembinaan kepada Posyandu Kamboja Desa Banua Halat Kiri untuk mengikuti lomba Posyandu tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2025.
_____
Ketua PKK Kabupaten Tapin Hj Faridah mengaku sangat senang bahwa Posyandu Kamboja Desa Banua Halat Kiri menerima pembinaan secara langsung dari Ketua PKK Provinsi Kalimantan Selatan.
_____
“Banyak saran dan masukan yang kita terima untuk kemajuan posyandu dalam menghadapi penilaian nantinya,” ujarnya.
Diakui Faridah juga bahwa saat ini Posyandu kita memang telah dilakukan pembinaan secara terus menerus dan dibantu oleh semua sektor seperti para Organisasi Perangkat Daerah dan lainnya.

“Berharap nantinya Posyandu Kamboja Desa Banua Halat Kiri mendapatkan hasil terbaik ditingkat Provinsi dan dapat mewakili Kalsel ditingkat Nasional,” harapnya.

Sementara itu, Ketua PKK Provinsi Kalimantan Selatan Hj Fathul Jannah mengatakan bahwa untuk kesiapan, posyandu di Desa Banua Halat Kiri ini memang kita lihat sudah siap namun masih ada beberapa hal yang perlu di benahi dan diperbaiki.

“Berharap pada saat penilaian nantinya Posyandu Kamboja sudah benar – benar siap dan mendapatkan hasil yang terbaik,” harapnya

Photo By: Prokopim Tapin (UMR & Rieza)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *